Lima Pemain Persija Dipanggil ke Timnas U-23 Indonesia, Thomas Doll Ingin Ajak Ngobrol Shin Tae-yong

Lima Pemain Persija Dipanggil ke Timnas U-23 Indonesia, Thomas Doll Ingin Ajak Ngobrol Shin Tae-yong

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan Nirwana Park, Sawangan, Jawa Barat, Jumat (1/3/2024).

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan Nirwana Park, Sawangan, Jawa Barat, Jumat (1/3/2024).

BOLASPORT.COM – Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, ingin segera berkomunikasi dengan Shin Tae-yong soal pemanggilan pemain timnas U-23 Indonesia.

Persija akan mengirim lima pemainnya untuk membela skuad Garuda Muda yang akan memulai pemusatan latihan pada awal April.

Tentunya hal ini jadi masalah karena Liga 1 2023/2024 masih berjalan dan Piala Asia U-23 2024 tidak masuk jadwal FIFA.

Selain itu, pemusatan latihan akan dilaksanakan di Dubai dan membuat pemain yang dipanggil tidak bisa dengan mudah kembali ke klub.

Baca Juga: 16 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Dibawa Shin Tae-yong Bela Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Thomas Doll menjelaskan, ada lima pemainnya yang akan menuju ke timnas U-23 Indonesia.

Dia berharap mereka tidak segera menuju ke timnas karena Persija masih memiliki lima laga hingga akhir musim.

Selain itu, harus ada komunikasi antara klub dan Shin Tae-yong terkait masalah ini.

“Saya juga berharap lima pemain yang dipanggil ke timnas U-23 Indonesia tidak langsung berangkat setelah lawan Bali United (30/3).”

“Mungkin akan ada pembicaraan dengan pelatih timnas.”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

en_USEnglish